Desa Sukamaju Kemalingan, 7 Kwintal Beras Ketahanan Pangan Raib

Caption foto : KEMALINGAN, Pemdes Sukamaju mengalami peristiwa kehilangan ratusan karung beras. (Dokumen, Warta Cianjur).

Wartacianjurnews.com- Pemerintah Desa (Pemdes) Sukamaju Kecamatan Cianjur kemalingan. Sebanyak 118 karung berisi beras dicuri maling.

Caption foto : KEMALINGAN, Pemdes Sukamaju mengalami peristiwa kehilangan ratusan karung beras. (Dokumen, Warta Cianjur).

Atas peristiwa itu, Pemdes Sukamaju langsung melapor ke Polres Cianjur.

Kepala Desa Sukamaju Farid Komarudin mengatakan, kejadian itu bermula dari proses penyimpanan ratusan karung beras di gudang Kampung Cikaret, RW 01 Desa Sukamaju Kecamatan Cianjur Kota pada Jum’at malam, 4 Januari 2025.

“Pada malam harinya penyaluran sebanyak 118 karung, satu karungnya berisi 5 Kg, totalnya hampir 7 kwintal itu diperuntukkan untuk 400 keluarga,” kata Farid, Rabu 8 Januari 2024.

Namun, alangkah kagetnya saat pagi harinya, warga mendapati pintu gudang sudah dijebol maling.

Saat dicek, ratusan beras yang dikemas 5 Kg an itu sudah hilang di dalam gudang tersebut.

“Ternyata pada pagi harinya beras hilang setelah dicek pintu yang dikunci dijebol maling. Mungkin diintip dulu karena gudangnya posisinya dipinggir jalan, dari luar terlihat kacanya,” ujarnya.

Akibat kejadian itu, total kerugian yang dialami Pemdes Sukamaju sekitar Rp5,9 juta. Kejadian itupun sudah dilaporkan ke Polres Cianjur.

“Sudah dilaporkan ke Polres Cianjur. Kemarin sudah ada anggota polisi yang ke sini. Itu kan tanggungjawab dari ke RW an 01,” pungkasnya. (NRS)

 

Comment